
Ayam bisa diolah menjadi bahan utama masakan. Apalagi ayam sangat disukai oleh semua kalangan. Cobalah beli ayam dan buatlah resep ala MasterChef Indonesia ini. Cara membuat ayam goreng bawang ala MasterChef juga terbilang cukup mudah.
Bahan :
Bahan marinasi :
- 1 ekor ayam (potong jadi 20 bagian), bisa diganti 500 gram paha ayam tanpa tulang
- 8 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdm ketumbar
- 1 sdm kecap ikan
- 1 sdt garam
- 1 sdt lada putih
Bahan tepung :
- 3 sdm tepung terigu rendah protein
- 3 sdm tepung beras
- 1 sdt baking soda
- 100 ml air
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt lada
- 1 sdt kaldu ayam bubuk
Bahan tambahan :
- Cabai merah secukupnya, iris tipis
- 2 batang daun bawang, iris 1 cm
- 1 buah daun ketumbar, cincang
- Bawang merah goreng secukupnya
- Lada hitam secukupnya
- Minyak secukupnya untuk menggoreng
Cara membuat :
- Baluri ayam dengan bumbu marinasi. Diamkan selama minimal 30 menit, atau lebih baik semalam sebelumnya. Kamu bisa simpan ayam di kulkas dalam wadah kedap udara.
- Berikutnya, kita siapkan campuran tepungnya. Campur tepung terigu, tepung beras, kaldu ayam, dan baking soda ke dalam mangkuk. Selanjutnya, tuang air secara perlahan sambil diaduk.
- Tuang adonan tepung ke dalam mangkuk berisi ayam. Aduk hingga seluruh bagian ayam. Sisihkan.
- Panaskan minyak, lalu goreng ayam hingga matang selama kurang lebih lima menit. Pastikan kedua sisinya matang dan kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
- Panaskan sedikit minyak dalam wajan terpisah, lalu tumis cabai merah dan daun bawang hingga harum.
- Masukkan ayam goreng, lalu aduk hingga rata.
- Terakhir, masukkan bawang merah goreng dan juga daun ketumbar. Masak beberapa saat, matikan api, dan sajikan.
Tips :
- Ayam yang telah dimarinasi bisa kamu simpan selama sepekan untuk digunakan sewaktu-waktu. Namun, sebaiknya ayam disimpan di dalam plastik vakum agar tidak ada udara. Sehingga, saat diletakkan di dalam freezer, daging ayam tak tercampur bunga es.
- Untuk adonan tepungnya, kamu bisa gunakan air es daripada air biasa sebagai campurannya. Air es akan membuat baking soda bekerja maksimal sehingga adonan lebih crunchy.
- Kamu bisa membuat bawang merah goreng sendiri, tapi bisa juga menggunakan bawang goreng instan.